DI RESMIKAN 3 Desember 2024.! Proyek Pengerjaan Duplikasi Jembatan Liliba Telah Mencapai 90%.?

Edisi: 939
Halaman 1
Integritas |Independen |Kredibel

       Potret: BPJN Prov. NTT|Properti

KUPANG TIMES - Perkembangan Pembangunan Duplikasi Jembatan Liliba, Kota Kupang telah mencapai 90%. 

Proyek Nasional tersebut, ditargetkan akan kelar pada pertengahan November 2024 mendatang.

demikian dikatakan, Kepala Balai Pelaksana Jalan Nasional Provinsi Nusa Tenggara Timur (BPJN Prov. NTT), Agustinus Junianto, ST.,MT., Jum'at, (18/10/24). 

Agus, mengatakan, proyek pengerjaan jembatan yang akan dinamakan 'Jembatan Merah Putih Liliba' itu ditargetkan rampung pada 20 November tahun 2024 mendatang.

"Progres pengerjaan jembatan Liliba, sampai hari ini sudah 90%, tinggal 10%, 

Target kita 20 November sudah selesai, 

saat ini, sudah masuk dalam pengerjaan, pembersihan plat lantai jembatan, 

harapan Kita tanggal 20 November sudah selesai,"|Agus (Kepala. BPJN Prov. NTT)

Agus, mengatakan, pihaknya berharap, pada akhir Oktober nanti telah dilakukan pengecoran lantai jembatan, kemudian, dilanjutkan dengan pengaspalan sisi serta pembangunan taman.    

Agus, melanjutkan, pihaknya menargetkan, jembatan tersebut, dapat diresmikan pada 3 Desember 2024 mendatang, bertepatan dengan Hari Bhakti PUPR, dengan  tujuan, masyarakat Kota Kupang dapat menikmati perjalanan di Jembatan Kembar tersebut, sebelum Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. 

"Harapan kita saat merayakan natal, kemacetan sudah terurai karena jembatan sudah bisa dimanfaatkan,"|Agus (Kepala. BPJN Prov. NTT),

cukup tahu • Jembatan Duplikasi Liliba Kupang, dibangun oleh Kementerian PUPR-RI melalui BPJN Prov. NTT, menggunakan dana APBN dengan nilai Kontrak IDR 72 Miliar lebih.

selain pembangunan struktur fisik jembatran, pihaknya juga memastikan pembangunan taman sehingga pengguna nyaman memanfaatkan jembatan.

"Kita tidak hanya membngun struktur tapi juga membuat orang nyaman,

Saya juga ingin kesan jembatan sebagaia tempat untuk orang bunuh diri tidak ada lagi,"|Agus (Kepala. BPJN Prov. NTT)

usai pembangunan Jembatan Merah Putih Liliba Kupang, pihaknya segera membangun Jembatan Oesapa Kupang pada 2025. 

saat ini sedang disiapkan dana dan desain pembangunan jembatan yang terbentang di ruas jalan raya Timor Raya tersebut. 

"Tahun 2025 kita bangun Oesapa Besar, dana dan desain sekarang sedang disiapkan,

Harapan kita seteah Liliba selesai, kita bisa bongkar Oesapa,"|Agus (Kepala. BPJN Prov. NTT),

BERSUARA KERAS untuk Demokrasi dan Keadilan dan Kejujuran.

Informasi Artikel:

| Konteks: Pembangunan, Keuangan, 

| Penulis: W.J.B

| Sumber: BPJN Prov. NTT, Kementerian PUPR-RI, 

| Penerbit: Kupang TIMES 

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad

Copyright © 2022 The Kupang Times Newsroom.com ™ Design By The Kupang Times Newsroom.com ®