PJ Gubernur Prov. NTT, Ayodhia G.L. Kalake HADIRI Rakor Kementerian PPN /BAPPENAS RI.?

Edisi: 739
Halaman 2
Integritas|Independen |Kredibel

       Potret: Humas Pemprov NTT|Properti

JAKARTA, KUPANG TIMES - Penjabat Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Timur, Ayodhia G.L. Kalake, menghadiri Rapat Koordinasi Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) /Badan Pembangunan Nasional (BAPPENAS) Republik Indonesia. 

Rakor Kemen PPN /BAPPENAS RI tersebut, dipimpin langsung oleh Menteri PPN /Kepala BAPPENAS RI, Suharso Monoarfa, dan dihadiri oleh PJ Gubernur dan Gubernur se-Indonesia Tahun 2024, yang berlangsung di the Ritz-Carlton Hotel, Mega-Kuningan, Jakarta, Selasa, (02/04/24). 

pelaksanaan rakor tersebut, untuk memperkuat keselarasan RPJPN 2025-2045 dan RPJPD 2025-2045 serta memperkuat fondasi transformasi dalam RPMN 2025-2029 dan RKP 2025.

dalam momen tersebut, PJ Gubernur Prov. NTT, Ayodhia G.L. Kalake, diberikan kesempatan untuk menjelaskan, terkait tantangan, upaya dan solusi yang dilakukan, serta memberikan penjelasan terkait perkembangan dan kemajuan yang telah dicapai oleh Pemprov NTT. 



dan didalam rakor tersebut, Menteri PPN /Kepala BAPPENAS RI, Suharso Monoarfa, menekankan, pada kemajuan dan tantangan pembangunan daerah serta solusi strategis pembangunan dalam koridor penuntasan masalah mendasar, seperti; Kemiskinan, Stunting, Pelayanan Publik serta Infrastruktur dasar. 

BERSUARA KERAS untuk Demokrasi dan Keadilan dan Kejujuran. 

| Narasi: Pemerintah, Pembangunan, 

| Text: W.J.B

| Sumber Literasi: Kementerian PPN/BAPPENAS RI, Humas Pemprov NTT, 

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad

Copyright © 2022 The Kupang Times Newsroom.com ™ Design By The Kupang Times Newsroom.com ®