YUK Kenal sama Tom Lembong, yang Namanya Berkali-kali Disentil Gibran, saat Debat Cawapres.!

Edisi: 668
Halaman 2
21 Hari Lagi

       Foto: berbagai sumber

JAKARTA, KUPANG TIMES - Berkali-kali nama Tom Lembong di-sentil, saat Debat Ke-4 Pilpres 2024, Minggu, (21/01/24) lalu. 

nama Tom Lembong, di-ucapkan oleh Gibran Rakabuming Raka, saat mengangkat isu Lithium Ferro Phosphate (LFP).

"Paslon nomor 1 dan timsesnya sering gaungkan LFP, lithium ferro phosphate,"

"Saya enggak tahu ini pasangan nomor 1 ini anti-nikel apa bagaimana,"

"Saya jelaskan juga enggak apa-apa,"

"LFP, lithium ferro phosphate, tadi sudah saya bilang, itu sering di-gaungkan Pak Tom Lembong,"|Gibran Rakabuming Raka (cawapres Indo 02)

lalu, siapa-kah Tom /atau Thomas Lembong ini.?

Profil Tom Lembong,

Tom Lembong, lahir di Jakarta, pada 04 Maret 1971. 

Putra dari pasangan Yohannes Lembong dan Yetty Lembong, kemudian menekuni dunia pendidikan Arsitektur dan Tata Kelola di Harvard University.

menamatkan studi pada 1994, Tom memulai karier di bidang ekonomi. 

Tom, mulai bekerja di Divisi Ekuitas Morgan Stanley di New York dan Singapura pada 1995.

Tom kemudian menjadi bankir investasi di Deutsche Securities Indonesia, pada 1999-2000.

Tom di Percaya tangani Krisis,

dalam jenjang karier-nya, Tom beberapa kali di-percaya untuk menghadapi proyek hingga krisis. 

di Deutsche Bank Jakarta, Tom bertugas mengerjakan rekapitalisasi dan merger Bank Bumi Daya, Bank Exim, Bank Dagang Negara dan Bank Bapindo menjadi Bank Mandiri.

Tom pernah menjadi Senior Vice President dan Kepala Divisi penanggung jawab restrukturisasi dan penyelesaian kewajiban Salim Group kepada Negara, akibat Bank BCA runtuh pada krisis moneter 1998.

Tom juga di-percaya sebagai kepala divisi dan wakil presiden senior di Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) periode 2000-2002. 

Saat itu, BPPN berada di bawah Kementerian Keuangan dan Bank Indonesia (BI), yang bertugas untuk merekapitalisasi dan merestrukturisasi sektor perbankan Indonesia usai mengalami krisis keuangan pada 1998.

Tom merupakan salah satu pendiri dan juga Chief Executive Officer dan Managing Partner di Quvat Management. 

Ini adalah perusahaan dana ekuitas swasta yang di-dirikan pada 2006.

Tom Terjun Ke Politik,

Pada 2013, Tom terjun ke dunia politik sebagai penasihat ekonomi dan penulis pidato untuk Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo. 

Peran ini di-teruskan hingga masa jabatan pertama Jokowi sebagai Presiden Indonesia.

saat Jokowi menjabat Presiden, Tom di-tunjuk sebagai Menteri Perdagangan pada 2015-2016.

Tom, kembali di-percaya masuk kabinet dengan menjabat Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) pada 2016-2019, yang kini berganti nama menjadi Kementerian Investasi.

Orang di Balik Pidato Ikonik, Presiden RI, Jokowi,

Tom, di-percaya sebagai konseptor dan penulis beberapa pidato Jokowi yang paling ikonik. 

salah satu-nya adalah pidato "Game of Thrones" yang di-bacakan Jokowi pada pertemuan IMF-Bank Dunia di Bali pada 2018.

Tom, juga menjadi penyusun pidato "Thanos" yang di-bacakan Jokowi di Forum Ekonomi Dunia.

Tom Terima Beragam Penghargaan,

Berkat Kinerja-nya, Tom meraih sejumlah penghargaan bergengsi. 

• Tom terpilih sebagai Pemimpin Muda Global oleh Forum Ekonomi Dunia pada 2008,

• Tom di-anugerahi Asia Society Australia-Victoria Distinguished Fellowship pada 2017,

• Tom, menerima penghargaan Order of Diplomatic Service Merit, First Class Second Grade atau Gwanghwa Medal dari Korea Selatan pada 2020 lalu,

untuk di-ketahui • saat ini, Tom, bertugas di Dewan Penasihat Internasional Institut Kajian Strategis Internasional (IISS) di London dan Dewan Penasihat Internasional Plastic Omnium, perusahaan komponen otomotif di Prancis.

               Infografis: KataData|Properti

Suara Penentu • AYO Sukseskan Pemilu 2024.!

| Narasi: Sejarah, Politik, 

| Text: W.J.B

| Sumber Literasi: Tom Lembong, KPU RI, 

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad

Copyright © 2022 The Kupang Times Newsroom.com ™ Design By The Kupang Times Newsroom.com ®