Ketum KADIN Indonesia, Asrjad Rasjid, TEMUI Menhan RI, Prabowo Subianto.?

Edisi: 486

Halaman 1

       Foto: Arsjad Rasjid|Properti

JAKARTA, KUPANG TIMES - Ketua Umum KADIN Indonesia, Asrjad Rasjid, bertemu dan melakukan silahturahmi dengan Menhan RI, Prabowo Subianto, di Kantor Kemenhan RI. 

Keduanya terlihat santai, dalam melakukan perbincangan, tentang banyak hal dan isu, seperti; industri pertahanan, geopolitik hingga masa depan bangsa Indonesia. 

selain membicarakan industri pertahanan, geopolitik hingga masa depan bangsa Indonesia, keduanya juga membicarakan tentang bagaimana bisa secara bersama-sama menciptakan pesta demokrasi yang damai, menjaga persatuan dan kesatuan, seluruh elemen bangsa. 

"hari ini, saya bersilaturahmi ke Kantor Pak Prabowo,"

"setibanya disana, tidak sengaja bertemu, di depan pintu masuk, sahabat saya, Pak Menteri BUMN Erick Thohir dan Ketum saya di KADIN Indonesia terdahulu, yang kini mengemban amanah sebagai Wamen BUMN, Rosan Roeslani,"

"bersama Pak Prabowo, kami berbincang banyak hal, mulai dari Industri Pertahanan, Geopolitik hingga masa depan Bangsa Indonesia,"

"satu hal yang kami garis bawahi adalah bagaimana kita bisa bersama-sama menciptakan pesta demokrasi yang damai, menjaga persatuan dan kesatuan, seluruh elemen bangsa,"

"terjaganya stabilitas politik, akan menciptakan iklim usaha yang lebih baik,"

"dengan begitu, akan lebih banyak investasi, yang masuk ke Indonesia, yang bermuara pada terciptanya lebih banyak lapangan pekerjaan,"

"tentu tujuan akhirnya adalah untuk kesejahteraan rakyat Indonesia,"|Arsjad Rasjid (Ketum KADIN Indonesia) 

di hari yang sama, waktu yang berbeda, Menteri BUMN RI, Erick Thohir dan eks Ketum KADIN Indonesia yang saat ini menjabat sebagai Wamen BUMN RI, Rosan Roeslani, juga melakukan pertemuan dengan Menhan RI, Prabowo Subianto. 

|Narasi: Pemerintah, Perdagangan, Pertahanan, 

|Teks: W.J.B

|Sumber Literasi: KADIN Indonesia, Kemenhan RI,

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad

Copyright © 2022 The Kupang Times Newsroom.com ™ Design By The Kupang Times Newsroom.com ®