BI Mulai Persiapan Pindah Ke IKN Nusantara, Tahun 2023.! WAOW,

Edisi : 248

Halaman 2

       Foto: Bank Indonesia

JAKARTA, KUPANG TIMES - Bank Indonesia mulai mempersiapkan proses pemindahan Kantor Pusatnya ke IKN Nusantara, mulai tahun 2023.

Bank sentral, akan menjadi salah satu Lembaga Negara yang pindah paling awal ke IKN Nusantara. 

"Kami sudah sampaikan ke Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo,"

"BI termasuk salah satu, yang pindah pertama ke IKN Nusantara,"

"Oleh karena itu, kami sekarang sudah pada tahap akhir penyesuaian konseptual desain,"

"Kami sudah melakukan, beberapa kali survei ke IKN Nusantara, tempat gedung Bank Indonesia berdiri,"

"Selain itu, BI juga akan melakukan Koordinasi dengan Pemerintah, terkait Peta Jalan perpindahan ke IKN Nusantara, baik dari aspek Hukum, Organisasi, Proses Kerja, Sumber Daya Manusia, Sarana, dan Prasarana,"|Perry Warjiyo (Gubernur BI) saat rapat kerja dengan Komisi XI DPR RI, Senin, (21/11/22) lalu. 

Terkait Anggaran, BI mengusulkan anggaran untuk belanja operasional tahun anggaran 2023, senilai IDR 15,5 Triliun. 

Namun BI, tidak menjelaskan secara detail, seberapa besar dari alokasi anggaran tersebut, yang khusus di alokasikan untuk mendukung proses pemindahan BI ke IKN Nusantara.  

(W.J.B)

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad

Copyright © 2022 The Kupang Times Newsroom.com ™ Design By The Kupang Times Newsroom.com ®